SDIT Alam Al Uswah Bangil Adakan Outing class di Kampung Wisata Keramik

SDIT Alam Al Uswah Bangil Adakan Outing class di Kampung Wisata Keramik

Malang, – Pendidikan tidaklah selalu dilakukan di dalam ruang kelas. SDIT Alam Al Uswah Bangil salah satunya, kali ini mereka melakukan outing class yang beranggotakan siswa kelas 4. Rabu, (19/2).

Hal ini dilakukan dalam rangka mengenalkan keanekaragamaan di Indonesia. Kampung Wisata Keramik Dinoyo menjadi pilihan favorit berawal dari ulasan menarik di google.

Baca juga: KelDinoyo Adakan Pelantikan Pengurus Kampung KB dan sosialisasi Sensus penduduk

Nilai-nilai yang bisa diambil seperti melestarikan kearifan lokal, mengenalkan potensi istimewa di Jawa Timur hingga proses belajar yang menarik menjadi poin penting sehingga akhirnya SDI Tialam Al Uswah Bangil bisa memilih Kampung Wisata Keramik Dinoyo.

Selain itu, guru SDI Tialam Al Uswah Bangil, Suci menjelaskan bahwa kegiatan outing class yang mereka adakan tersebut sebagai persyaratan kompetensi dasar yang harus dicapai.

“Salah satu kompetensi dasar yang harus dicapai anak-anak adalah penerapan gaya otot. Lalu ketika kita search di google, Kampung Wisata Keramik sepertinya cocok untuk hal ini. Karena menerapkannya dalam hidup sehari-hari. Anak-anak bisa tau proses pengelolaan keramik dan turut mewarnainya,” terang Suci. Baca Selengkapnya

KelDinoyo Adakan Pelantikan Pengurus Kampung KB dan sosialisasi Sensus penduduk

Kelurahan Dinoyo Adakan Pelantikan Pengurus Kampung KB dan Sosialisasi Sensus Penduduk

Malang – Kampung Keluarga Bencana (KB) mengadakan kegiatan dengan dua agenda besar di lantai 2 kantor Kelurahan Dinoyo Malang pada Sabtu, (15/20).

Agenda pertama adalah pelantikan pengurus Kampung KB ke-2 yang dikukuhkan oleh kepala Kelurahan Dinoyo Malang, Dwi Purnomo.

Baca juga: Kepala Lurah Dinoyo Gelar Rapat Evaluasi Bersama Ibu PKK

Momentum berharga tersebut juga dihadiri oleh ketua kampung KB, Wilianto yang memulai kepengurusan ketua baru sejak 1 November tiga tahun lalu.

Kampung KB selain mencanangkan program 2 anak cukup telah bergeser menjadi banyak program positif baru lainnya. Program tersebut dikenal dengan Tribina; bina lansia, bina balita dan bina remaja.

Hal ini diakui oleh ketua kampung KB, Wilianto.

Baca Selengkapnya

Kepala Lurah Dinoyo Gelar Rapat Evaluasi Bersama Ibu PKK

Kepala Lurah Dinoyo Gelar Rapat Evaluasi Bersama Ibu PKK

Malang, keldinoyo – Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) adalah organisasi kemasyarakatan yang memberdayakan wanita untuk turut berpartisipasi dalam pembangunan Indonesia.

Kegiataan para ibu PKK menekankan pada prinsip pemberdayan dan partisipasi masyarakat lewat pemberdayaan keluarga.

Baca juga: Data Diri Staf Kelurahan Dinoyo Malang

Gerakan PKK bertujuan memberdayakan keluarga untuk meningkatkan kesejahteraan.

Seperti menuju terwujudnya keluarga yang beriman dan bertaqwa kepada tuhan yang maha esa, berakhlak mulia dan berbudi luhur.

Juga membuat keluarga sehat sejahtera, maju dan mandiri, kesetaraan dan keadilan gender serta kesadaran hukum dan lingkungan.

Tim Penggerak PKK berada di tingkat pusat sampai dengan desa/kelurahan. Di tingkat kelurahan Dinoyo Malang, ibu PKK bergerak dengan aktif.

Baca juga: Siswa SDN Bandung Rejosari II Adakan Outing Class di Kampung Keramik Dinoyo Baca Selengkapnya

Data Diri Staf Kelurahan Dinoyo Malang

Data Diri Staf Kelurahan Dinoyo Malang

Malang, keldinoyo – Kelurahan Dinoyo Malang telah menjalani tugas sepenuh hati. Melayani semua kebutuhan masyarakat mulai dari tua, muda dan anak-anak.

Baca juga: Siswa SDN Bandung Rejosari II Adakan Outing Class di Kampung Keramik Dinoyo

Semua keperluan dikerjakan dengan totalitas dan selalu memberikan yang terbaik. Hal tersebut terpancar dari sapa ramah staf pegawai Dinoyo Malang.

Penasaran kan, susunan staf Kelurahan Dinoyo siapa-siapa saja?

Baca juga: PKL Mahasiswa Meringankan Pekerjaan Di Kelurahan Dinoyo

Baca Selengkapnya

PKL Mahasiswa Meringankan Pekerjaan Di Kelurahan Dinoyo

PKL Mahasiswa Meringankan Pekerjaan Di Kelurahan Dinoyo

Malang, keldinoyo – Kelurahan Dinoyo Malang menerima berbagai mahasiswa untuk melaksanakan Praktek Kerja Lapangan (PKL) di kantor maupun di lapangan tanpa persyaratan apapun. Hal tersebut diungkapan kepala lurah saat ditemui pada kamis (6/2) pagi.

PKL merupakan kegiatan yang harus dilakukan oleh semua mahasiswa di semester lima . Kantor kelurahan dinoyo memberikan peluang untuk semua mahasiswa yang kuliah di Malang untuk melaksanakan PKL di sana.

Baca juga: Kelurahan Dinoyo Gelar Sosialisasi Bagi Penjaga Tempat Ibadah dan Penjaga Makam

Dwi Hermawan Purnomo Lurah Dinoyo memberikan keleluasaan untuk mahasiswa agar dapat sama-sama belajar dengan santai.

“iya, kami juga tidak meminta persyaratan tertentu hanya surat dari kampus untuk memberi kejelasan dari kampus mana. Kami juga sangat terbantu dengan adanya mahasiswa yang PKL disini. karena kerjaan kami sendiri sangat banyak yang berhubungan dengan masyarakat. Sehingga selain mahasiswanya dapat ilmu, kami juga terbantu,” ungkapnya. Baca Selengkapnya

Kelurahan Dinoyo Gelar Sosialisasi Bagi Penjaga Tempat Ibadah dan Penjaga Makam

Kelurahan Dinoyo Gelar Sosialisasi Bagi Penjaga Tempat Ibadah dan Penjaga Makam

Malang- Kelurahan Dinoyo gelar sosialisasi tugas pokok bagi penjaga tempat ibadah dan penjaga makam di gedung lantai dua kantor lurah Dinoyo, Kamis (06/02).

Peserta sosialisasi yang hadir sebanyak 36 orang tersebut melakukan tanya jawab interaktif dengan narasumber setelah narasumber menyampaikan penjelasan terkait dengan penjagaan tempat ibadah dan tempat makam tersebut.

Baca juga: Dari Cangkir Sablon Hingga Souvenir Milik Pak Nono

H. Achmad Sholeh sebagai narasumber sekaligus sebagai bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra) dan Masyarakat Sekretariat Daerah (Sekda) Kota Malang, mengatakan bahwa inti dari sosialisasi tersebut perlunya hiregistrasi data untuk memperoleh data yang valid.

Juga memberi pengetahuan tentang tupoksi dari setiap penjaga makam dan penjaga tempat ibadah agar lebih terarah dan sesuai tupoksinya masing-masing.

“Jadi yang pertama perlunya hiregistrasi untuk memperoleh data yang valid seperti syarat administratif jika tidak melakukan hiregistrasi dianggap mengundurkan diri. Kami juga memberi pengetahuan tentang tupoksi dari setiap penjaga makam dan penjaga tempat ibadah agar lebih terarah dan sesuai tupoksinya masing-masing sehingga hak dan kewajiban seimbang,” ujarnya.

Baca juga: Informasi Layanan Publik Kelurahan Dinoyo Malang Baca Selengkapnya